Insiden si Saos di Kaos

5:38 PM

SAOS!!
Sejenis bahan pelengkap yang sering menemani ketika tengah menyantap makanan panas (kebanyakan sih). Seringnya saya tidak menggunakan saos sebagai bahan pelengkap, tapi mungkin karena sudah lama tak mencicipi jadi hari ini menambahkannya dalam makanan.

Semua berawal dari sang Saos dalam sebungkus Cilok.
Makan siang yang awalnya bahagia menjadi petaka. Cilok (aci dicolok), jajanan khas Bandung ini begitu menggoda. Jadilah saya dan teman membelinya. Berhubung masih menunggu antrian dan saya cukup lapar sehingga si cilok dimakan saat itu juga. Dan taraaaaa....saos cilok tanpa sengaja nemplok ke baju yang kebetulan berwarna putih.

Siapa coba yang tidak panik, saat kamu masih di tengah antrian dan masih ada sekian jam lagi sebelum bisa pulang untuk ganti baju. Tapi agar tak keliatan mencolok, saya pun tenang dan mengalihkan segala kepanikan dengan menonton abang gado-gado tengah meramu makanannya.

Selama diam, sudah banyak pikiran ini baju gimana caranya bisa jadi bersih kembali. Sementara berada di kantor yang peralatan rumah tangganya amat minim bisa membuatmu makin panik sih. Sesampai di kantor, yang langsung dilakukan adalah menemukan sumber air.

Wastafel! Untung di kantor masih ada wastafel dengan air dan sabun cuci tangan. Here we go yang harus dilakukan ketika ada titik noda saos saat jauh dari tempat cucian:
  • Jangan panik, usahakan untuk tenang dan pasang muka "aku tau kok ada saos, trus?"
  • Usap ringan sambil memastikan saos yang tertinggal tidak tebal lagi atau menyebar kemana-mana
  • Cari sumber air, sabun cair dan tisu
  • Usapkan air ke noda saos dengan jari, ini memudahkan mengontrol si noda agar tidak menyebar
  • Usapkan tisu untuk menyerap air dan warna saos, semakin banyak air yg diusap akan membuat warna merah tipiiiiiis menyebar cepat
  • Usapkan sabun cair sejari ke noda, gosok dan kucek (pakai ujung-ujung jari)
  • Bilas dengan air, sekali lagi totol-totolkan dengan jari dan pastikan air tak membasahi seluruh baju
  • Keringkan dengan tisu 
  • Ulang lagi tahap dari mengoleskan sabun hingga warna merahnya makin memudar
  • Keringkan dengan tisu

Cara ini menyelamatkan saya dari pandangan orang melihat aksesn merah yang ga oke di baju. Namun yang penting setelah sampai rumah segera rendam dengan sabun cuci baju dan cuci agar warnanya segera hilang!

Sekian dan terima kecupan :D

You Might Also Like

0 comments

Powered by Blogger.

Press