Kamera AsusZenfone Menangkap Gambar Lebih Jelas Saat Gelap

5:10 PM


Salah satu kelebihan dari handphone keluaran brand Asus adalah pada kameranya. Pada saat peluncurannya, sudah diterangkan dengan baik dan cukup jelas, jika kameranya sanggup menangkap objek lebih jelas serta terang pada kondisi gelap. Kondisi gelap yang dimaksud adalah minim cahaya ya, kalo total gelap jelas banget hanya akan hitam yang terlihat, kecuali memang ada sosok putih muncul seperti….hantu.

Test Drive Saat di Pameran Hape

Pada saat peluncuran, saya sempat mencoba membuktikan apakah benar kekuatan kamera Asus ini luwar binasa. Ada sebuah kamar gelap yang disediakan oleh panitia, di sana sudah ada mas-mas yang memandu pengunjung lengkap dengan handphone Asus pada tripod dan miniatur rumah. Lampu sorot dengan watt kecil, mirip seperti lampu baca hanya menjadi satu-satunya pencahayaan ruangan itu.

Secara total, ruangan ini….remang-remang dengan mas-mas yang ga keliatan wajahnya. Pada saat itu, mas-mas itu mempraktikkan memotret dengan Asus Zenfone di keremangan ruangan. Mode ‘Low Light’ dan hasilnya…tadaaaaaaaa…. Kamu bisa melihat hasilnya. Gambar ini saya ambil dengan kamera Samsung Galaxy Note saya, yang terlihat hanya layar Asus.

Test Drive ala Riuusa

Setelah memegang sendiri gadget yang sedang banyak dibicarakan ini, saya pun akhirnya penasaran dengan hasil dari foto Asus. Pertama, saya tidak punya peralatan semacam tripod, dan lampu baca seperti pada pameran waktu itu. Ke dua, saya juga tida, terbiasa memotret apalagi dalam keadaan minim cahaya memakai tripod. Tripod yang saya gunakan hanyalah tangan.

Saya termasuk yang suka spontan memotret sesuatu dan membagikannya ke social media. Nah, kadang..errr seringnya spontanitas itu terjadi di kamar dengan cahaya seadanya dari lampu kamar yang cenderung remang. Jika biasanya saya terpaksa menggunakan blitz agar hasil foto lebih jelas, terkadang itu menyusahkan saya karena hasil tidak memuaskan.

Jadi sekarang saya mau mencoba menggunakan Asus Zenfone 5 untuk memotret sebuah benda yang ada di kamar. Keadaan cukup remang. Hasil foto akan dibandingkan dengan kamera handphone Samsung Galaxy Note saya.

1. Hasil foto dengan mode normal. Kiri (Asus) Kanan (Samsung)


2. Hasil foto dengan mode low light. Kiri (Asus) kanan (Samsung)

3. Hasil foto mode low light beda angle. Kiri (Asus) kanan (Samsung)

Pada hasil ke tiga, saya mencoba membandingkan bagaimana kamera Samsung dan Asus menangkap warna pada saat low light. Hasilnya memang Asus lebih menangkap warna hijau dan kuning pada background. Satu kekurangan yang baru saya temukan, saat setelan berada pada low light atau night, otomatis resolusi kamera akan turun pada 2 Megapixel. Jadi gambar agak pecah menurut saya.

Tapi saya puas dengan terangnya warna yang dihasilkan oleh Asus Zenfone ini. Jadi lebih mudah mengambil gambar saat minim cahaya dan tak perlu banyak edit untuk mendapatkan kecerahan foto yang cukup. Ga perlu pake camera 360 lah.

You Might Also Like

0 comments

Powered by Blogger.

Press